Rabu, 15 April 2009

Kekhawatiran munculnya aksi ambil untung akan semakin menguat
dengan terus meningginya indeks. Namun pelaku pasar sepertinya
telah bersepakat bahwa indeks akan dapat mencapai target
kenaikannya disekitar level 1.620. Saham-saham second liner dapat
menggantikan peran saham big-caps selama tidak terjadi perubahan
sentimen yang drastis. Dari faktor eksternal, isu bangkrutnya GM belum
sampai memicu sentimen negatif karena tertutupi oleh membaiknya
kinerja perbankan seperti dilaporkan oleh Goldman Sachs. Begitu juga
dengan prediksi dari kinerja JPMorgan dan Citigroup yang akan
menyusul. Pesta segera usai, namun persiapan untuk periode bullish
yang lebih berkelanjutan belum akan berakhir.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar